3 Cara Mudah Membuat Kelompok Tani

3 Cara Mudah Membuat Kelompok Tani


Agrotani.com – Dalam suatu organisasi yang dibangun tentu harus memiliki tahapan tertentu untuk mencapainya. Hasil yang sangat baik ditentukan oleh pembentuknya, ingin diarahkan kemana kelompok tani anda. Sesuai perannya anda harus memahami dan harus bisa mengajak anggota anda bisa masuk ke kelompok anda yang akan dibuat atau di bentuk nantinya.

kelompok-tani

Cara membuat kelompok tani

Sebelum kita membahas kenali dahulu apa itu kelompok tani dan seperti apa kedepanya. Dari kebanyakan hasil yang saya jumpai bagaiman para petani ingin berlomba-lomba membentuk hanya demi mendapat perhatian dan bantuan dari pemerintah, baik dari segi baranga tau uang tunai untuk mengembangkan usahanya.

Apa sebenarnya tujuan kelompok ini dibentuk ?

Dasar pemikiran yang kuat atau gagasan yang mendorong anda untuk menjadi pelopor bagi kesejahtraan petani harus diperhatikan, ini sangat penting. Saya yakin anda yang membaca tulisan saya ini adalah seorang pemimpin dari kelompok tani atau yang memiliki peran yang sangat penting untuk membentuk kelompok. Anda harus cermat untuk memilih orang yang pas dan satu pemikiran dengan anda dan tidak mudah.

Yang pertama yang harus anda kuasai dari pembentukan adalah materi dan tujuan.

1. Tujuan pembentukan petani adalah pembelajaran

Pembelajaran yang harusnya menerap pada petani, baik itu teknologi baru atau pengelolaan secara terpadu yang masih ruang lingkupnya dengan budidaya yang anda jalankan, harus benar-benar jelas dan dimengerti oleh calon anggota.

Seperti halnya dengan visi dan misi kelompok tani anda, penataan plan yang jelas dan langkah-langkah yang mendukung.

Contohnya ?

Begini pak saya rasa anda sudah tahu bagaimana membuat forum dan mengumpulkan orang atau calon anggota yang tentunya berminat dengan ide gagasan anda untuk membuat kelompok tani.

Sebelum anda mengumpulkan orang dan membentuk forum bahasan, anda bisa datang ke BP3K (Balai Pertanian, Peterikanan, dan Kehutanan) atau Dinas yang bersangkutan dengan pertanian perikanan dan kehutanan. Biasanya disetiap daerah sudah ada satu kecamatan ada satu kantor BP3K. Tugas BP3K ini adalah seorang penyuluh untuk memberikan dampak perubahan pada petai agar lebih baik dan memberikan pembelajaran untuk petani agar lebih aktif serta meningkatkan produksi hasil budidayanya.

Konsultasikan tujuan anda untuk membentuk kelompok tani, dari sana anda akan diarahkan bagaimana setrategi pembentukan kelompok tani khusus di daerah anda. Tentunya petugas penyuluh pertanian yang ada di kecamatan anda tahu betul dengan kondisi dan permasalahan di lingkungan anda.

Setelah berkonsultasi ?

Cari teman anda untuk membuat forum kecil ya tiga orang cukup lah untuk menyusun dan mendata siapa saja yang akan jadi calon anggota. Saran dari saya usahakan 15 orang calon yang pas menurut anda bertiga untuk jadi anggota syukur-syukur lebih banyak lebih bagus lagi.

Ada kriteria yang harus anda cermati untuk calon anggota :

1. Yang benar-benar berminat untuk jadi anggota.
2. Yang memiliki hobi dan lahan yang mendukung.
3. Orang yang membutuhkan usaha.
4. Orang yang sepaham dan tidak berbelit-belit dalam organisasi.
5. Jujur dan menurut anda tahu bagaiman mereka dalam bekerja.

Nantinya setelah beberapa bulan pasti anda tahu bagaimana anggota ini aktif dan benar-benar berminat, tidak perlu saya jelaskan lagi karena anda lebih ahli soal sosialisasi pada mereka.

Kemudian setelah anda mendapat data dari calon anggota kumpulkan di tempat mana yang cocok dan pass untuk menjelaskan gagasan anda untuk membuat kelompok tani.

Dari ide yang anda jelaskan jangan sekali-kali anda menjuruskan atau menyangkut-sangkutkan masalah bantuan dan sebagainya yang bersangkutan dengan uang atau barang. Ini sangat sensitif, ya seperti yang saya jelaskan diatas bahwa petani yang awam berpendapat membentuk kelompok tani untuk mendapat bantuan. Tenang saja bantuan ada karena pemerintah tentu memperhatikan petani jika kelompok tani itu aktif dan berkembang baik. Maka jelaskan pada calon anggota anda tentang edukasi atau pembelajaran dari pihak yang bersangkutan seperti dari penyuluh suwadaya, penyuluh PPL, dan Penyuluh lainya. Dengan pembentukan kelompok ini menjadi wadah yang sangat bermanfaat bagi mereka dan ekonomi mereka akan meningkat jika dibekali ilmu budidaya.

Petani itu terhandal dalam budidaya dan mereka butuh bukti yang nyata jika anda menjanjikan bantuan itu kelihatan holor dan menakutkan ya mungkin terlalu belak-belakan mengenai ide semacam itu. Dari pada kedepanya mereka aktif di kelompok dan tak kunjung datang bantuan anda sendiri yang mungkin terincar sedikit terponis pembohong karena bantuan tidak kujung datang.

Mohon maaf jika berbicara saya agak lantang, karena saya tidak ingin hal itu terjadi lagi. Saya pernah menyaksikan orang yang seperi itu dan saya tidak mau lagi itu terjadi di desa anda.

Sebagai pendiri kelompok itu tidak mudah dan membutuhkan kesiapan mulai dari nol.

2. Perkumpulan pertama

Undang semua anggota yang anda rujuk untuk jadi calon anggota seperti tanggal, jam, lokasi dan sebagainya yang anda tentukan.

Waktu anda membuat undangan jangan sampai anda membuat jadwal yang diperkirakan mereka sibuk bekerja di ladang. Biasanya hari jum’at atau hari minggu, pokoknya hari senggang mereka. Dan untuk waktu biasanya malam hari waktu isa antara jam 07.00 malam itu waktu yang tepat karena mereka sedang bersantai di rumah.

Buat undangan 1 atau 3 hari sebelum hati H.

Siapkan makanan dan minuman juga, tidak masalah uang saku anda sendiri terlebihdahulu untuk sekedar mengadakan cemilan atau masakan alakadarnya, tergantung adat istiadat anda pass kumpulan desa anda seperti apa.

Setelah undangan langkah selanjutnya ?

Kemudian pas hari pelaksanaan dimulai berita acara seperti moderator, pemateri dan sambutan-sambutan dilakukan tentang tujuan kita pembentukan kelompok tani baru. Minta saran dan keritik dari calon anggota anda mengenai pembentukan kelompok baru.

Setelah itu jangan sampai lupa untuk memilih siapa yang menjadi ketua, bendahara dan sekertaris itu dipilih pemilu dan kesepakatan bersama.

Ambil kesimpulan yang anda terima dari forum rapat yang anda kerjakan seperti apa hasilnya, berhasil atau tidaknya. Jika berhasil ikuti langkah ketiga saya.

3. Pengukuhan

Setelah selesai dan berhasil, kita kumpulkan lagi anggota resmi kita untuk peresmian dan pengukuhan secara resmi.

Undang BP3K, Kepala Desa dan Kepala blok atau Rt untuk hadir dan ikut meresmikan, tokoh berpengaruh jika di desa anda ada seperti kepala adat, kepala suku dan sebagainya untuk peresmian.

Untuk acara di dalamnya tinggal anda susun sendiri, pemateri dan pembahasan yang akan dilangsungkan. Selamat mencoba dan jangan pernah menyerah untuk memajukan petani.

Saya pernah di posisi anda mungkin lampiran ini membantu anda dalam tugas anda. Saya sudah menyiapkan berkas perizinan berita acara untuk anda, ikuti link unduh di bawah ini untuk mengambil berkas saya.
Jangan lupa daftarkan diri anda untuk berlangganan bersama agrotani.

Edit dan sesuaikan dengan nama kelompok tani anda dan ganti semua berkas yang anda perlukan.

Download

Baca Juga :

  • Tips Menjadi Petani Sukses
  • Cara cepat menjadi petani kaya
  • Menurunnya Minat Menjadi Petani Muda


Masuk Forum Kami Lewat Facebook atau Twitter
Sumber : http://www.agrotani.com/3-cara-membuat-kelompok-tani/


0 Response to "3 Cara Mudah Membuat Kelompok Tani"

Post a Comment