Bentuk dan Contoh Bakteri – Bakteri merupakan organisme mikroskopis yang banyak disekitar kita. Bahkan sangat dekat dengan kehidupan kita.
Bakteri adalah organisme bersel tunggal yang memiliki banyak jenis dan bentuknya masing-masing.
Namun, secara umum dapat dibedakan menjadi lima, yaitu:
Spirillia
Merupakan salah satu jenis bakteri yang berbentuk spiral dan bersifat kaku. Jenis bakteri ini biasanya dapat ditemukan dalam sanitasi yang buruk.
Salah satu contohnya adalah bakteri yang menyebabkan penyakit diare, Campylobacter jejuni.
Bakteri ini juga dapat ditemukan pada masakan yang kurang matang, terutama masakan daging unggas.
Contoh lain adalah Helicobacter pylori yang terdapat dalam perut manusia. Bakteri ini dapat menyebabkan penyakit radang lambung dan bisul.
Basil
Bakteri ini berbentuk batang kadang terlihat seperti silinder. Bakteri ini dapat ditemukan secara bentuk tunggal maupun bentuk rantai.
Sebagai contoh adalah bakteri Escherichia coli yang terdapat dalam sistem pencernaan manusia.
Bakteri ini dapat menyebabkan penderitanya mengalami nyeri perut yang hebat. Biasanya terdapat dalam makanan atau minuman yang terkontaminasi.
Contoh lain adalah Corynebacteriumdiphtheriae adalah bakteri yang menyebabkan penyakit pada saluran pernapasan, dan difteri.
Penyakit ini menyebabkan penderitanya mengalami kesulitan untuk bernapas dan terjadi pembengkakan serius pada leher.
Spiroket
Jenis bakteri ini ditandai dengan bentuk panjang mirip tutup botol dan tipis. Contoh bakteri jenois ini adalah Treponemapallidum yang menyebabkan penyakit sifilis.
Contoh lain adalah bakteri Burgdorferiborrelia yang dapat menyebabkan radang sendi pada penderitanya.
Kokus
Bakteri jenis ini berbentuk bulat. Bakteri ini dapat ditemukan dalam bentuk tunggal, pasangan, maupun rantai. Contoh bakteri ini adalah bakteri Staphylococcus aureus yang dapat menyebabkan penyakit bisul, maningitis.
Contoh lain adalah Streptococcus pyogenes yang menyebabkan penyakit pada kulit dan tenggorokan.
Neisseria meningitides bakteri yang dapat menyebabkan penyakit meningitis dan radang otak serta radang sumsum tulang belakang.
Vibrio
Bakteri ini hampir menyerupai jenis sprillia yang berbentuk spiral dan kadang berbentuk koma atau berbentuk batang melengkung.
Bakteri jenis ini dapat ditemukan pada lingkungan perairan. Contoh bakteri ini adalah Vibrio cholera yang dapat menyebabkan penyakit kolera.
Penderitanya ditandai dengan diare berat dan dehidrasi yang dapat berujung pada kematian.
0 Response to "Ada Yang Belum tahu dengan Bentuk Bakteri Seperti Apa? Ini dia Beserta Contohnya"
Post a Comment