Cara membuat ID BBM - Layanan BBM atau Blackberry Message saaat ini tidak hanya meyediakan kemudahan dalam komunikasi online tapi juga menjadi gaya hidup. Bersama dengan media sosial seperti Facebook dan Twitter, BBM sangat populer dikalangan masyarakat bahkan juga dapat digunakan untuk memasarkan produk atau jualan online.
Untuk dapat menggunakan BBM pada Handphone Android Anda, terlebih dahulu Anda harus mendaftar atau membuat ID BBM. Cara membuat ID BBM untuk ponsel berbasis Android sebenarnya sangat mudah. Namun demikian, tak semua orang bisa membuat ID BBM di smartphone androidnya. Nah, untuk itu berikut ini akan dijelaskan beberapa langkah untuk mendaftar BlackBerry ID dengan mudah:
1. Membuka website resmi BBM atau BlackBerry ID.
Cara membuat ID BBM yang pertama adalah Anda harus mengunjungi situs https://BlackBerryid.BlackBerry.com/bbid/createaccount. Di situs tersebut akan ada sebuah formulir untuk membuat ID BBM.
2. Mengisi formulir pembuatan ID BBM
Cara daftar ID BBM ini harus dilakukan dengan cara-cara yang benar agar tidak terjadi kesalahan. Berikut ini langkah-langkah dalam mengisi formulir pembuatan ID BBM:
- Nama Depan Dan Nama Belakang. Anda wajib mengisi nama depan dan juga nama belakang milik Anda agar dapat disesuaikan dengan akun BlackBerry yang akan Anda gunakan.
- Username. Anda juga wajib mengisi username yang berguna untuk membantu Anda ketika mencari kontak di BBM Anda nantinya.
- Alamat Email. Alamat email ini sangatlah wajib diisi karena merupakan cara utama untuk dapat menyimpan data-data akun BlackBerry Anda nantinya. Pastikan email yang Anda daftarkan masih aktif dan Anda dapat login ke email tsb.
- Password. Password ini juga sangat penting untuk diisi. Disarankan agar tidak menggunakan kombinasi tanggal lahir dalam pembuatan password agar tidak ada oknum yang menyalahgunakan akun BlackBerry Anda. Hindari juga password yang mudah ditebak orang.
- Pertanyaan bebas yang akan digunakan untuk mereset kata sandi. Seperti halnya dalam pembuatan email. Dengan menggunakan pertanyaan verifikasi ini tentu saja akan membuat akun BlackBerry Anda menjadi lebih aman. Dan juga akan memudahkan Anda untuk dapat mengganti password akun BlackBerry Anda.
- Isi kolom verifikasi kode sesuai kode yang terlihat. Verifikasi kode ini juga penting karena merupakan salah satu cara untuk memastikan bahwa pengguna akun BlackBerry tersebut bukanlah robot. Kode verifikasi ini tentunya akan berubah setiap kali Anda melakukan refresh situs tersebut.
- Submit untuk melanjutkan. Apabila Anda sudah mengisi data-data dengan benar, selanjutnya Anda tinggal meng-klik Submite untuk dapat membuat BlackBerry ID milik Anda.
baca : cara memperbaiki hasil print bergaris
3. Melakukan verifikasi email
Cara membuat ID BBM selanjutnya adalah ketika Anda sudah mengisi formulir pembuatan akun BlackBerry dan meng-klik tombol submit, langkahnya tidak hanya berhenti sampai disana. Anda harus melakukan verifikasi pada email Anda sebelum menggunakan aplikasi BBM. Jika verifikasi pada email ini sudah berhasil, maka Anda bisa langsung melanjutkan ke tahap selanjutnya. Oleh karena itu, bukalah email Anda lalu cari pesan dari Blackberry ID yang berisi link konfirmasi, segera klik link konfirmasi tersebut.
4. Mendownload aplikasi BBM untuk Android
Jika Anda belum memiliki aplikasi BBM untuk Android, sebaiknya Anda mendownload terlebih dahulu di play store secara gratis. Jika sudah memiliki aplikasi BBM, Anda bisa langsung melakukan sign up.
5. Melakukan Sign In pada aplikasi BBM
Sign in di BBM |
Lakukan sign in pada aplikasi BBM seperti biasanya. Caranya sangatlah mudah karena Anda hanya diberikan perintah untuk mengisi username atau alamat email yang Anda gunakan ketika mendaftar akun BlackBerry serta mengisi password yang sesuai.
6. BBM untuk Android siap digunakan
Tahapan terakhir adalah ketika BBM untuk Android milik Anda sudah dapat digunakan. Anda bisa melakukan komunikasi kepada teman, sahabat bahkan keluarga Anda dengan menggunakan aplikasi BBM. Dengan begitu cara membuat ID BBM yang Anda lakukan sudah berhasil.
Demikianlah informasi cara membuat ID BBM atau cara daftar Blackberry Id secara mudah. Semoga bermanfaat untuk Anda.
0 Response to "Bagaimana Cara Membuat ID BBM Atau Cara Daftar BlackBerry ID dengan mudah?"
Post a Comment