Paket internet IM3 terbaru tahun 2016 diluncurkan oleh Indosat sebagai strategi untuk mempertahankan pangsa pasar di kelas menengah ke bawah. Kebutuhan internet yang saat ini menjangkau hampir semua kalangan dibaca dengan jelas oleh Indosat. Melalui paket internet IM3, Indosat berusaha merebut pasar kalangan anak muda yang tidak bisa lepas dari internet.
Paket internet IM3 akan berubah dari tahun ke tahun sesuai dengan kebijakan im3 sendiri. Khusus yang terbaru, yaitu di tahun 2016, ada 3 paket internet im3 yang bisa dipilih pelanggan Im3. Berikut akan kami sampaikan tiga paket internet IM3 terbaru tahun 2016 yang dirilis untuk para pengguna kartu IM3:
1. Paket Super Internet Kuota
Paket internet IM3 Super Internet kuota ini merupakan jenis layanan internet dengan kecepatan tinggi, yaitu mencapai 42 Mbps. Akses untuk paket ini didukung sepenuhnya oleh Indosat dengan jaringan baru yang dimodernisasi di berbagai kota di Indonesia.
Ada empat jenis paket yang ditawarkan, yaitu paket harian, mingguan, bulanan khusus pelanggan IM3 Pinternet dan bulanan paket reguler. Cara untuk mengakses paket-paket tersebut juga cukup mudah. Anda hanya perlu mengetik KUOTA spasi Harga, kemudian dikirim ke 363. Sebagai contoh: KUOTA 49K. Atau Anda bisa menekan *123# kemudian pilihlah paket Super Internet.
2. Paket Ekstra Kuota
Apabila Anda khawatir paket internet Anda tiba-tiba saja habis padahal Anda sedang download suatu file, Anda bisa membeli paket ini. Paket ini hadir dalam tujuh pilihan paket, yaitu paket 5 ribu, 10 ribu, 20 ribu, 40 ribu, 30 ribu, 55 ribu, dan 75 ribu. Untuk mengakses paket ini, Anda cukup mendaftar dengan cara ketik EXTRA spasi Harga ke nomor 363.
baca : cara cek imei hp samsung cara cek kuota internet 3
3. Paket Internet Unlimited
Paket internet IM3 unlimited terbaru ini menawarkan layanan akses internet unlimited dengan kecepatan mencapai 42 Mbps dan juga fasilitas Wi-Fi gratis. Selama Anda menggunakan paket ini, Anda tak akan mengalami kejadian tiba-tiba kuota internet Anda habis. Namun bila Anda gunakan untuk mengakses internet yang memerlukan bandwidth yang besar, kecepatan internet langsung turun begitu kuota mendekati limit.
Paket unlimited ini hadir dalam 4 pilihan layanan, yaitu paket 5 ribu, 25 ribu, 50 ribu dan 100 ribu. Untuk bisa mengakses layanan di paket ini, Anda perlu mendaftar dengan cara mengetik UL spasi Harga, kemudian dikirim ke nomor 363. Sebagai contoh: UL 25K. Selain cara tersebut, Anda bisa mendaftar melalui nomor 123. Caranya, hubungi *123# kemudian pilihlah Super Internet.
Apabila Anda ingin menghentikan layanan tersebut, Anda bisa menghubungi *123# kemudian pilih menu Super Internet. Cara lainnya, kirim sms ke nomor 363 dengan format UNREG. Apabila Anda ingin mengetahui sisa kuota Anda, kirim sms ke 363 dengan format USAGE. Sedangkan untuk mengetahui status berlangganan Anda, ketiklah STATUS kemudian kirimkan ke nomor 363. Demikian ulasan tentang paket internet IM3 terbaru tahun 2016. Semoga bermanfaat.
0 Response to "Inilah Daftar Paket Internet IM3 Terbaru Tahun 2016"
Post a Comment