Pengertian dan Definisi Serta Peran Asam Absisat Bagi Tanaman

Pengertian dan Definisi Serta Peran Asam Absisat  Bagi Tanaman – Asam abisat dihasilkan dari proses metabolisme tanaman ketika berkembang.

Hormone ini mempunyai fungsi dalam proses penuaan daun. Asam abisat juga memicu dormansi biji dan menjaga tunas bisa berkecambah pada musim yang direncanakan. Fungsi lain dari asam abisat adalah mempertahankan hidup tanaman pada situasi ekstrim.

Asam abisat mencegah tumbuhan kekurangan air dengan cara menutup stomata pada lapisan epidermis. Hormone ini juga berfungsi mencegah tumbuhan kehilangan air dengan cara membentuk lapisan lilin.

Ketika musim dingin, hormone asam abisat akan menghentikan perkembangan daun dan ranting secara sementara,

Pengertian asam abisat

Secara alami, tanaman akan memproduksi asam abisat. Namun, tanaman seperti alga hijau juga dapat memproduksi assam abisat dengan kadar yang lumayan tinggi. Tidak seperti hormone lainnya, asam abisat mempunyai cara kerja yang berlawanan dengan hormone lain.

Salah satu fungsi asam abisat adalah menghentikan perkembangan cabang, ini menjadi kebalikan dari fungsi hormone giberelin.

Pada saat pertumbuhan biji kecambah, asam abisat akan diikat oleh hormone giberelin sehingga membuatnya tidak aktif.

Setelah asam abisat tidak aktif, barulah tunas kecambah akan muncul. Percikan air pada bibit tunas akan menyingkirkan asam amino dan akan memicu hormone gibirelin keluar.

Asam abisat umumnya diproduksi dalam daun, batang, buah dan akar. Manfaat utama dari hormone asam abisat adalah mencegah pertumbuhan dan menutup stomata.

Asam abisat didistribusikan pada tumbuhan secara alami oleh parenkim dan xylem floem. Proses inilah yang membuat kenapa asam amino menghambat pertumbuhan pohon.

Peran asam abisat bagi tanaman

  • Memicu dormansi biji

Dormansi biji adalah waktu inaktif biji supaya tidak bertunas sebelum musimnya. Dormansi bij ibisa disebut juga sebagai waktu istirahat bagi tanaman seblum tumbuh.

Dormansi juga berguna untuk mengumpulkan zat makanan cadangan sebelum musim panas atau musim dingin. Secara alami, tanaman akan menghasilkan hormone ini supaya dapat menjaga tunas sampai musim tumbuh tiba.

  • Menjaga tanaman dari cuaca ekstrim

Kondisi lingkungan ang tidak stabil membuat tanaman harus melakukan adaptasi lagi. Jika proses adaptasi berhasil maka tanaman akan hidup, namun jika proses adaptasi gagal tanaman akan mati.

Salah satu fungsi dari asam abisat adalah menjaga dari cuaca kering seperti kemarau. Asam abisat melakukan ini dengan cara menutup stomata pada lapisan epidermis daun.

Asam abisat juga bisa mencegah cairan yang keluar dengan cara membentuk lapisan lilin. Hormone ini juga berperan dalam menggerakkan bulu akan tanaman untuk mencari nutrisi.

  • Menjaga tanaman dari lingkungan ekstrim

Pada saat menghadapi lingkungan yang berubah menjadi ekstrim, asam abisat akan bertindak dengan cara menghambat pertumbuhan tanaman, baik itu primer maupun sekunder.

Sebagai gantinya, energy yang akan digunakan untuk pertumbuhan dialih-fungsikan untuk menebalkan kulit pohon berupa sisik. Kulit yang tebal ini juga berguna untuk melindungi tunas baru agar bisa hidup pada musim selanjutnya.

  • Menggugurkan daun

Saat pergantian musim menjelang, tanaman akan beradaptasi dengan musim yang baru.

Salah satu bentuk adaptasi itu adalah dengan menggugurkan daun. Proses ini dilakukan untuk mengantisipasi penggunaan cadangan makanan berlebihan ketika tanah masih belum kembali normal.

Selain bekerja sendiri, asam abisat juga akan berkerja sama dengan hormone lain tergantung peran dan fungsinya. Selain asam abisat, tanaman juga mempunyai banyak hormone lain, misalnya ethylene, jasmonates, cytokinins, brassinosteroids, auxin dll. Tiap hormon mempunyai tugas tersendiri.

Baca Juga :

  • Ini Bedanya Sel Eukariotik dan Sel Prokariotik
  • Pengertian dan Proses Pembentukan Varietas Hibrida
  • Pengertian Inbreeding Pada Tanaman

Apabila hormon asam absisat tidak bekerja maka tumbuhan bisa bertunas terlalu cepat dan tidak bisa beradaptasi dengan lingkungan.

Sumber : http://agroteknologi.web.id/pengertian-dan-definisi-serta-peran-asam-absisat-bagi-tanaman/


Related Posts :

0 Response to "Pengertian dan Definisi Serta Peran Asam Absisat Bagi Tanaman"

Post a Comment