Syarat Tumbuh tanaman Bawang Merah

Syarat Tumbuh tanaman Bawang Merah – Bawang merah atau dalam bahasa latin disebut dengan Allium ascalonicum adalah tanaman holtikultura musiman, dengan nilai ekonomis yang tinggi.

Akan tetapi, terkadang ketika saat-saat tertentu atau lebih tepatnya ketika terjadinya panen masal dan stok bawang merah sangat banyak membuat harga tanaman ini anjlok turun drastis.

Selain itu, karena adanya kebijakan impor tanaman bawang merah membuat harganya semakin terjun bebas di pasaran dalam negeri.

syarat tumbuh bawang merah

Agar menghindari penutrunan harga yang sangat signifikan, perlu adanya budidaya tanaman bawang merah diluar musim tanam.

Baca Artikel Lainnya :

  • Teknik Penanganan Pasca Panen Bawang Merah
  • Teknik dan Cara Budidaya Bawang Merah
  • Klasifikasi dan Morfologi Bawang Daun

Agar harganya tetap stabil, stok dipasaran tetap terjaga, dan yang paling penting adalah antara masyarakat dan petani sama-sama diuntungkan. Bawang merah termasuk dalam tanaman berumur pendek, diperbanyak dengan cara vegetatif atau generatif, dan banytak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia sebagai bahan tambahan masakan serta bahan obat tradisional.

Syarat-Syarat Tumbuh Tanaman Bawang Merah

Terdapat beberapa syarat yang harus diketahui dan diperhatikan ketika kita akan melakukan budidaya tanaman bawang merah. Ketiga syarat tersebut meliputi syarat iklim, syarat media tanam, dan syarat ketinggian. Berikut penjelasannya secara singkat ketiga syarat yang harus diperhatikan dan diketahui.

  • Syarat Ikllim Tumbuh Tanaman Bawang Merah

Seperti jenis tanaman bawang-bawangan yang lainnya, tanaman bawang merah juga tidak mampu bertahan pada daerah yang memiliki curah hujan lebab. Sehingga, sebaiknya melakukan budidaya tanaman bawang merah saat musim kemarau saja dengan catatan adanya pengairan yang cukup.

Selain itu, tanaman ini juga tidak menyukai daerah dengan angin kencang dan memiliki kabut tetapi menyukai daerah dengan angin yang bertiup secara-terus menerus dengan kecepatan sedang – lambat.

Sedangkan jika melakukan budidaya pada musim hujan, tanaman bawang akan mengalami banyak serangan penyakit berat yang mengakibatkan penurunan kualitas hingga terjadinya gagal panen.

Suhu terbaik untuk tanaman bawang merah adalah 25 – 32°C, dengan iklim kering dan kelembapan udaranya antara 80 – 90°C serta mendapatkan intensitas matahari minimal 4 -7 jam setiap harinya.

  • Syarat Media Tumbuh Tanaman Bawang Merah

Umumnya, tanaman bawang merah dibudidayakan pada tanah gembur, subur, hingga tanah yang kaya akan bahan-bahan organik.

Usahakan tanah tersebut memiliki struktur bergumpal, memiliki aliran air baik, namun air tanahnya tidak menggenang.

Sehingga, pada daerah memiliki genangan air atau becek harus dibuatkan drainase yang baik. Untuk keasaman tanah, sebaiknya tanah tersebut memiliki pH antara 5 -7. Jika pH tanah tersebut dibawah 5, maka umbi bawang merah akan kecil. Sedangkan pH tanah tersebut diatas 7, hasilnya akan kecil dan memiliki mutu kurang baik.

  • Syarat Ketinggian Tumbuh Tanaman Bawang Merah

Tanaman bawang merah cocok dibudidayakan diberbagai ketinggian tempat, antara 0 – 1500 m diatas permukaan laut. Akan tetapi, ketinggian yang paling ideal untuk melakukan budidaya adalah 0 – 600 m diatas permukaan laut. Karena pada ketinggian tersebut, tanaman bawang merah akan menghasilkan umbi yang berukuran besar dan memiliki kualitas yang baik.

Sumber : http://agroteknologi.web.id/syarat-tumbuh-tanaman-bawang-merah/


0 Response to "Syarat Tumbuh tanaman Bawang Merah"

Post a Comment