Pengertian dan Tujuan Dilakukannya Konservasi Tanah dan Air

Pengertian dan Tujuan Dilakukannya Konservasi Tanah dan Air – Secara umum  pengertian  konservasi tanah  ialah usaha  konservasi tanah dengan  menempatkan setiap bidang tanah dengan cara penggunaan yang sesuai dengan kemampuan tanah  itu sendiri.

Dengan cara sesuai dengan petuntuk yang benar  yang diperlukan  supaya tidak  terjadi terjadi kerusakan struktur  tanah.

Lebih khusus pengertian  dalam arti yang lebih sempit ialah upaya kosenvasi tanah semua upaya mencegah kerusakan tanah akibat erosi, memperbaiki tanah yang telah rusak.

kuliner

Bagaimanapun upaya konservasi tanah akan mempunyai hubungan yang sangat  berkaitan  erat dengan konservasi air.

Sehingga setiap perlakuan yang diberikan pada sebidang tanah akan  mempengaruhi strukur air pada tempat tersebut  dan tempat di hilirnya.

Dengan demikian upaya konservasi tanah dan konservasi air merupakan  kegiatan  setali dua uang,dua hal yang berhubungan erat sekali, sehingga setiap tindakan konservasi tanah adalah juga tindakan konservasi air juga .

Apa sebetulnya konservasi air itu? ialah upaya penggunaan air hujan yang jatuh ke tanah untuk pertanian supaya seefisien mungkin, dan mengatur waktu aliran agar tidak terjadi banjir yang merusak dan terdapat cukup air pada waktu musim kemarau.

METODE KONSERVASI TANAH DAN AIR

Adapun metode yang digunakan dalam konservasi tanah dan air  ini dibagi menjadi  3 macam metode yaitu :

1. Metode vegetative

Cara  pengelolaan lahan  miring  dengan menggunakan tanaman  yang berfungsi  sebagai sarana konservasi tanah.

Fungsi tanaman penutup tanah ini selain untuk mencegah atau mengendalikan dari berbagai  bahaya erosi juga dapat berfungsi memperbaiki struktur tanah, bisa menambahkan bahan organik tanah serta mencegah proses pencucian unsur hara yang menentukan kesuburan tanah  dengn  mengurangi fluktuasi  tekanan dan suhu .

2. Metode mekanik

Metode ini  berupa  pengelolaan lahan tegalan atau tanah darat dengan menggunakan sarana fisik berupa tanah, batu sebagai sarana konservasi tanahnya.

Metode ini bertujuan  memperlambat aliran air di permukaan, mengurangi bahaya terkisisnya lapisan tanah serta menampung dan mengalirkan aliran air permukaan.

3. Metode kimia

Dengan pemanfaatan soil conditioner atau bahan-bahan pemantap tanah dalam upaya memperbaiki struktur tanah sehingga tanah akan tetap tahan terhadap ancaman  erosi

Secara umum tindakan  konservasi  tanah ditujukan untuk :

  • Upaya untuk mencegah terjadinya  erosi.
  • Usaha untuk memperbaiki  komposisi  tanah yang rusak.
  • Menjaga serta meningkatkan produktivitas kesuburan  tanah agar tanah dapat  terus digunakan secara  terus menerus.

Dalam pengertian lain, konservasi air pada hakekatnya penggunaan air hujan yang jauh ke tanah untuk pertanian agar seefisien mungkin, dengan  mengatur waktu aliran supaya tidak sampai banjir yang dapat merusak kemudian juga berarti  jaminan upaya untuk selalu tersedia  air  pada musim kemarau.

Kenapa konservasi tanah dan air sangat erat hubungannya ? karena setiap setiap perlakuan pada sebidang tanah akan dapat mempengaruhi tata  pengelolaan air pada tempat itu juga  serta  tempat di hilirnya.

Oleh karena itu, berbagai tindakan konservasi tanah  bagaimanapun juga merupakan  tindakan konservasi air juga.

Maka berdasarakan hubungan tersebut, tanggung jawab di sektor pertanian dalam masalah air ada dua,yaitu:

  • Memelihara jumlah air  dan  waktu aliran air  dan juga kualitas air
  • Mengupayakan  seoptimal mungkin   pemanfaatan   air melalui  sistim pemanfaatan  air  yang  efektif  efisien
  • Dengan  demikian  persoalan konservasi tanah dan air ini cukup komplek, maka diperlukan kerjasama antara pakar tanah juga  biologi dengan hidrologi juga  teknik konservasi tanah dan air. Dan hal tersebut juga ditentukan  berbagai aspek  sosial, budaya, dan ekonomi manusia.

Baca Artikel Lainnya :

  • Beberapa Contoh Konservasi Tanah dan Air
  • Teknik dan Metode Konservasi Tanah Secara Biologi
  • Pengertian dan Definisi Hutan Mangrove
Sumber : http://agroteknologi.web.id/pengertian-dan-tujuan-dilakukannya-konservasi-tanah-dan-air/


0 Response to "Pengertian dan Tujuan Dilakukannya Konservasi Tanah dan Air"

Post a Comment