Cara Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Pepaya – Tanaman Pepaya tidak kalah populer dengan Mangga. Pepaya sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia untuk memperlancar pencernaan tubuh.
Tidak hanya khasiatnya yang berlimpah, Pepaya juga memiliki rasa manis dan menyegarkan sehingga nikmat jika dimakan pada lingkungan yang panas.
Selama pertumbuhannya, tanaman ini dapat terserang hama dan penyakit sehingga membutuhkan perlindungan serta perawatan untuk dapat tumbuh sehat.
Berikut ini adalah hama dan penyakit pada tanaman Pepaya:
HAMA
- Kutu Perisai (Aspidiotus destructor)
- Hama ini menyerang bagian daun dengan mengisap cairannya.
- Jika serangan berkelanjutan dan dibiarkan, akan timbul nekrosis pada bagian yang dihisap. Daun juga akan menjadi kering dan rontok.
- Permukaan bawah daun akan tertutup lapisan seperti sisik sedangkan permukaan atas daun terlihat bercak-bercak kuning.
- Dapat dikendalikan dengan menggunakan predator seperti Chilocorus sp. , Crypthognatha nodiceps, atau Lindorus lophantas. Penggunaan insektisida juga dapat menjadi solusi namun tidak begitu disarankan, gunakan bila kondisi memang sudah sangat parah.
- Kutu Dompolan (Planococcus citri)
- Tanaman yang terserang akan mengalami gangguan pertumbuhan karena hama ini menyerang bagian buah, lebih tepatnya menyerap cairan buah atau bisa juga daun.
- Gejalanya terlihat dengan munculnya massa putih seperti lilin di bagian daun atau buah tanaman.
- Kutu ini juga dapat memproduksi embun madu yang dapat menjadi media tumbuhnya embun jelaga sehingga lapisan pepaya berwarna hitam seperti jelaga.
- Dapat dikendalikan dengan melakukan sanitasi lahan secara berkala atau dapat juga memanfaatkan musuh alami seperti Coccinellidae dan Cecidomydae. Dapat juga menggunakan insektisida.
- Tungau Merah (Tetranychus cinnabarrinus)
- Menyerang bagian daun, tangkai, dan buah.
- Tanaman yang terserang akan terlihat perubahan warna menjadi perunggu pada bagian yang terserang, sedangkan permukaan atas daun akan terdapat bercak berwarna kuning atau coklat yang meluas ke seluruh daun hingga berwarna merah karat.
- Bagian bawah daun akan terlihat anyaman benang halus yang merupakan tempat hama ini tinggal.
- Mengakibatkan kesegaran dan ukuran buah berkurang drastis.
- Dapat dikendalikan dengan insektisida.
- Kutu putih Pepaya (Paracoccus marginatus)
- Menimbulkan kerusakan pada bagian tanaman Pepaya.
- Dapat menurunkan hasil panen hingga 58% jika tidak segera diatasi.
- Terlihat gejala berubahnya warna daun menjadi kuning dan berkerut, kemudian mengering dan gugur.
- Dapat dikendalikan dengan insektisida atau menggunakan cendawan pathogen serangga.
PENYAKIT
- Busuk Akar dan Pangkal Batang
- Disebabkan oleh bakteri Phytophthora palmivora.
- Gejalanya dapat dilihat pada daun-daun bawah yang menguning, layu, dan menggantung sebelum gugur.
- Akar-akar lateral akan membusuk menjadi berwarna coklat tua dan berbau tidak sedap, jika dibiarkan pembusukan dapat mencapai akar tunggang dan menyebabkan tanaman tumbang.
- Dapat juga membuat buah membusuk, mengeriput, dan berwarna hitam.
- Dapat dikendalikan dengan sanitasi lahan, pengaturan drainase lahan yang baik, serta membakar atau memusnahkan tanaman yang terjangkit penyakit untuk mencegah penyebaran.
- Erwinia Papaya
- Disebabkan oleh bakteri Erwinia Papaya.
- Menyebabkan tanaman muda mengalami penguningan dan pembusukan pada bagian daun, jika dibiarkan dapat mematikan tanaman.
- Gejalanya dapat dilihat pada bercak-bercak kebasahan pada tangkai daun.
- Dapat dikendalikan dengan memotong dan membakar bagian tanaman yang terinfeksi.
- Bercak Cincin
- Disebabkan oleh Papaya Ringspot Virus (PRV).
- Menyebabkan daun yang berubah bentuk dan menjadi sempit, pada buah terlihat cincin-cincin dan bercak-bercak, dan garis-garis hijau tua pada tangkai dan batang.
- Mengakibatkan tumbuhnya tanaman terganggu dan buah yang dihasilkan berkurang.
- Dapat dikendalikan dengan mengendalikan populasi serangga menggunakan insektisida, serta memusnahkan tanaman yang tertular untuk mencegah penyebaran.
Baca Artikel Lainnya :
- Cara Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Hias Melati
- Cara Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Apel
- Cara Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Nanas
Sumber : http://agroteknologi.web.id/cara-pengendalian-hama-dan-penyakit-tanaman-pepaya/
0 Response to "Cara Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Pepaya"
Post a Comment