Cara Membuat Siomay Bandung

Cara Membuat Siomay Bandung

Cara Membuat Siomay Bandung– Salah satu jenis makanan jajanan yang beredar di masyarakat adalah siomay. Siomay merupakan jenis makanan jajanan yang digemari masyarakat. Harga yang relatif murah dan keberadaannya yang mudah dijangkau membuat banyak orang tertarik untuk mengkonsumsinya.

Dalam masakan Indonesia terdapat berbagai jenis variasi siomay berdasarkan daging untuk isi, mulai dari siomai ikan tenggiri, ayam, udang, kepiting, atau campuran daging ayam dan udang. Bahan untuk isi dicampur dengan sagu atau tapioka. Siomay juga tidak lagi dibungkus dengan kulit dari tepung terigu.

Telur ayam dan sayuran seperti kentang, peria, dan kubis dengan isi atau tanpa isi juga dihidangkan di dalam satu piring bersama-sama siomay. Tahu bakso (tahu isi) juga termasuk ke dalam jenis siomai.

siomay

Siomay (siomay bandung) dihidangkan setelah disiram saus kacang yang dibuat dari kacang tanah yang dihaluskan dan diencerkan dengan air. Bumbu untuk saus kacang antara lain cabai, gula pasir, bawang putih, garam dapur, dan cuka atau jeruk limau. Sewaktu disajikan, siomay bisa diberi tambahan kecap manis, sambal botol, atau saus tomat

Cara Buat Siomay
Bahan-Bahan Membuat Siomay Bandung
200 gr daging ikan tenggiri yang dihaluskan
150 gr daging ayam kampung dicincang
150 gr udang dicincang
250 gr tepung kanji
2 telur ayam dikocok lepas

15 kulit pangsit yang sudah siap pakai
3 tahu putih, dipotong menjadi empat bagian kemudian keruk tengahnya
2 pare, dipotong lalu keruk tengahnya
3 telur rebus, dikupas lalu potonglah menjadi bagian bagian per telur
3 kentang rebus, potong menjadi empat bagian per kentangnya
Bumbu Siomay
4 bawang merah ditumbuk halus
5 bawang putih ditumbuk halus
2 sendok amakan kecap ikan
1 sendok teh merica
1 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
Bahan Saus Kacang Untuk Siomay:
500 gr kacang tanah disangrai
10 cabai merah besar
5 bawang putih
8 bawang merah
2 jeruk limau
150 ml air
1 sendok makan gula pasir
1 sendok makan kecap manis
1 sendok makan garam
Cara Membuat Siomay Bandung
1. Daging ikan tenggiri yang sudah halus, daging ayam cincang dan udang cincang dicampur menjadi satu kemudian diaduk rata.

2. Masukkan bawang merah, bawang putih yang sudah halus, telur, gula, garam, kecap ikan, dan merica kemudian aduk sampai merata.

3. Tepung kanji dimasukkan ke dalam adonan sedikit demi sedikit kemudian diaduk biasa saja sampai rata tetapi jangan diuleni supaya siomay yang dihasilkan nanti tidak alot.

4. Adonan dimasukkan ke dalam tahu dan kulit pangsit kemudian dilipat ketas

5. Kukuslah siomay, telur, tahu isi, dan kentang di dalam loyang yang sudah diolesi minyak sampai matang, butuh waktu kira-kira 20 menit.

6. Haluskan kacang yang telah disangrai bersama dengan bawang putih, cabai merah, dan bawang merah untuk saus kacangnya.

7. Masukkan gula pasir, kecap manis, gula pasir, garam, dan air, terus dimasak di atas api yang tidak terlalu besar atau sedang sampai mendidih, jangan lupa diaduk supaya merata.

8. Letakkan siomay di atas piring kemudian bagian atasnya dituangi saus kacang dan perasan jeruk limau.

Terimakasih telah membaca Cara Membuat Siomay Bandung, semoga resep masakan di atas bermanfaat

Sumber : http://www.sheentin.com/resep-masakan/cara-membuat-siomay-bandung.html


Related Posts :

0 Response to "Cara Membuat Siomay Bandung"

Post a Comment