Organikilo – Ras Texel Domba Pedaging Unggul: Ingin budidaya domba pedaging unggulan?? Texel jawabnya, beternak memang sangat menjanjikan pendapatannya, terlebih dengan budidaya ternak domba pedaging. Kurangnya pasokan daging dalam negeri menyebabkan nilai impor semakin tinggi tiap tahunnya, jika saja kebanyakan masyarakat kita lebih banyak yang bercita-cita jadi petani dan peternak – maka kemakmuran masyarakat semakin terasa dan dapat menciptakan banyak lapangan pekerjaan yang pasti.
![]() |
Domba Texel – Img Credit pixabay.com |
Selain beternak kambing, domba juga patut dipertimbangkan untuk dibudidayakan secara besar-besaran untuk memenuhi kebutuhan akan daging dalam negeri. Sehingga ketergantungan daging impor dapat ditekan berbeda dengan masyarakat Indonesia umumnya, para peternak luar negeri seperti Amerika Serikat, Australia, Selandia Baru, Uruguay dan negara-negara di Eropa banyak membudidayakan domba untuk mencukupi kebutuhan daging dalam negerinya.
Ras Texel domba pedaging unggul
Ras Texel adalah jenis domba yang dikenali di indonesia sebagai Dombos (domba wonosobo) bukan asli binatang ternak indonesia. Domba texel sangat berpotensi sebagai penghasil daging unggulan, bobot rata-rata domba jantan dewasa dapat mencapai diatas 100 kg per ekor. Sedangkan texel betina bisa mencapai bobot 80 kg, daging ras domba jenis ini juga sangat rendah lemak.
Karena faktor tersebut banyak petani dan peternak luar negeri memilih texel sebagai domba unggulan penghasil daging dan wool terbaik. sejak 10 tahun silam hingga sekarang domba pedaging tanpa lemak tersebut sangat populer di Amerika Serikat, Australia, New zealand, Uruguay dan benua Eropa. Ras Texel domba pedaging unggul adalah dengan ciri khas berotot, serta menghasilkan karkas daging tanpa lemak dan hingga sekarang terus dikembangkan kualitas-nya untuk mencari keturunan terbaik dengan metode blasteran.
Asal-Usul Domba Texel
Texel adalah sebuah nama pulau di negara Belanda, habitat asli dari domba-domba penghasil daging tanpa lemak tersebut. Karena awal perkembangbiakan di pulau texel maka nama pulau tersebut diabadikan pada ras domba unggul berotot tersebut. Dengan berat badan jantan dewasa dapat mencapai 100 kg dan betina dapat mencapai 80 kg ke atas. Maka domba-domba tersebut kian diminati di berbagi negara, tidak luput negara kita telah membudidayakan domba texel.
Ciri-Ciri Domba Texel
Domba Texel memiliki ciri khas berwajah putih tanpa wol pada bagian kepala dan kaki, domba jenis ini memiliki perkembang biakan yang cepat serta pertumbuhan yang bagus. Ciri-ciri lain dari texel memiliki wajah lebar khas dengan hidung hitam, berdaun telinga pendek dengan arah bentuk hampir horisontal.
Ciri khas paling umum dari Ras Texel domba pedaging unggul ini memiliki kuku hitam, serta bulu wol tidak terlalu tebal (menengah)tanpa serat hitam. menurut beberapa sumber data di peternakan luar negeri, texel dewasa memiliki bobot bulu wol 3,5 kg hingga 5,5 kg per ekor.
Bibit Domba Texel Termahal Di Dunia
Di Inggeris pada bulan Agustus 2009, anak domba Texel bernama Deveronvale Perfection telah terjual dengan harga yang sangat mencengangkan, lelang ini masuk rekor dunia untuk anakan domba degan harga sekitar poudsterling £ 231.000 atau setara Rp 4 Milyar Rupiah (saat artikel ini ditulis).
Graham Morrison dari Cornhill adalah peternak pemilik domba yang yang memiliki harga fantastis kala itu, dan pembelinya adalah Jimmy Douglas dari Skotlandia. anak domba texel dibeli oleh Jimmy Douglas dengan Harga super tinggi akan digunakan untuk pembibitan texel unggul.

Nah demikian, sedikit info tentang Ras Texel Domba Pedaging Unggul, semoga memberi inspirasi untuk peternak domba di nusantara ini. Salam Ternak dan tani Organik Jaya.
Ras Texel Domba Pedaging Unggul
0 Response to "Ras Texel Domba Pedaging Unggul"
Post a Comment