Manfaat Daun Trenggulun Sebagai Pestisida Organik

Organikilo.co – Manfaat daun trenggulun (protium javanicum burm) sebagai pengendali hama tanaman sangat besar khasiatnya, pestisida dan insektisida alami dari daun pohon kayu bawang (sebutan lain pohon trenggulun) berfungsi menekan nafsu makan serangga. Tanaman ini dahulunya sangat mudah dan banyak dijumpai, biasanya tumbuh liar di pinggir-pinggir sungai atau pada lahan kosong.

Manfaat Daun Pohon tenggulun untuk Pestisida alami

Keberadaan pohon Tenggulun, Trenggulun, trenggulon, kayu bawang (sunda), kayu pahit (Bengkulu) pada saat ini bisa dikatakan hampir punah. Sebelum tanaman tenggulun semakin langka untuk ditemukan maka blog Organikilo.co akan berbagi tentang manfaat daun tenggulun sebagai pestisida organik, agar kita mengenal serta melestarikan keberadaan protium javanicum burm ini.

Manfaat Daun Trenggulun Untuk Pengendali Hama Tanaman

Pertanian yang ramah lingkungan tentu sangat mengedepankan keseimbangan alam, dengan menggunakan bahan-bahan alami sebagai pengendali hama tanaman adalah solusi tepat. Manfaat daun tenggulun atau trenggulun telah diketahui dapat dijadikan sebagai pestisida dan insektisida alami. Kandungan senyawa dari daun trenggulun efektif untuk menekan nafsu makan serangga juga mampu mengusir hama pengganggu tanaman.

Kandungan Senyawa Daun Trenggulun

Daun trenggulun memiliki beberapa kandungan zat atau senyawa aktif, berdasarkan hasil penelitian tentang kandungan daun yang telah di jadikan minyak astiri diketahui terdapat senyawa penting. Adapun zat aktif tersebut antara lain: pinene (16,85%), myrcene (1,53%), phellandrene (45,34%), p -cymene (5,60%), limonene (15,70%), ocimen (0,34%), bicyclogermacrene (1,61%),elemene (2,27%), caryophyllene (7.90%), humulene (0,88%) , germacrene (1,50%), spathulenol (0,23%) dan caryophyllene oksida (0,24%).




Dan dari kandungan senyawa tersebut ada empat unsur yang diketahui memiliki potensi sebagai pengendali hama, zat tersebut adalah Empat dari senyawa yang terdeteksi seperti: pinene, Myrcene, limonene dan caryophyllene. Senyawa tersebut telah dikenal memiliki aktivitas untuk menekan nafsu makan juga sebagai penolak terhadap beberapa serangga.

Cara Membuat Daun Trenggulun sebagai Pestisida Organik

Cara membuat daun trenggulun untuk dijadikan pengendali hama organik (PHO) / pestisida alami tergolong cukup sederhana. Cara pembuatan bisa dilakukan dengan menumbuk 1 kg daun trenggulun hingga halus, kemudian direndam menggunakan 5 liter air + 1 sendok detergen (sabun colek) dan direndam selama 24 jam. Dosis penggunaan 10-20 ml dilarutkan dengan 1liter air, aplikasi dapat dilakukan dengan alat semprot tanaman.

Namun, opsi yang terbaik adalah mencampurkan bahan-bahan lain sebagai pengendali hama tanaman, seperti daun tembakau, daun mimba, daun kecubung dll. Untuk membuat ramuan tersebut diproses dengan metode fermentasi silakan baca juga: http://www.organikilo.co/2015/03/cara-membuat-pestisida-organik.html





Demikian, artikel singkat tentang Manfaat Daun Trenggulun Sebagai Pestisida Organik semoga membawa manfaat untuk kita bersama. Apabila ada yang kurang dalam tulisan ini, silakan berbagi ide dan pendapat anda melalui kolom komentar yang tersedia. Selamat mencoba dan Salam pertanian Organik





http://www.organikilo.co/2016/03/manfaat-daun-trenggulun-sebagai.html





loading...
Sumber : https://organikilo.co/2016/03/manfaat-daun-trenggulun-sebagai-pestisida-organik.html


Related Posts :

0 Response to "Manfaat Daun Trenggulun Sebagai Pestisida Organik"

Post a Comment