Fungsi Pestisida Organik Untuk Pertanian

Organikilo.coFungsi dan peran pestisida yang menggunakan atau memanfaatkan bahan-bahan alami “organik” memiliki peranan penting untuk menopang sistem budidaya pertanian berkelanjutan. Sejak di perkenalkan bahan-bahan kimia beracun untuk pertanian di indonesia sebagai sarana pengendalian hama tanaman. Dampak buruk yang diperoleh kian nyata, akibat penggunaan zat-zat kimia dalam membasmi hama tanaman, bukan saja merugikan ekosistem, risiko buruk dalam jangka panjang bagi kesehatan tubuh juga diperoleh.

Hindari Pestisida Kimia dan beralih ke Organik Untuk Pertanian

Bahan pangan yang kita konsumsi sehari-hari terdapat kandungan residu (sisa-sisa) kimia beracun didalam pangan tersebut. Maka tidak heran jika akhir-akhir ini timbul berbagai macam penyakit, efek yang di dapat dari penggunaan pestisida & pupuk kimia juga telah membunuh ekosistem (keseimbangan alam) di tanah pertanian kita.

Mutasi Hama Tanaman Semakin Kebal Terhadap Racun Kimia

Kebanyakan petani di Indonesia secara umum mengatakan, bahwa bertani atau menjadi petani itu rugi!. Karena alasan rugi tersebut dunia pertanian di Nusantara semakin ditinggalkan, Efek buruk menggunakan pengendali hama berbahan kimia semakin terasa. Terjadinya mutasi hama tanaman yang semakin kebal terhadap zat kimia, maka tak heran tiap tahun diproduksi racun dosis keras yang berbeda pula untuk pengendali hama tanaman.

Mungkin pada tahun ini racun produk X merek X dengan dosisi sekian akan efektif untuk mengendalikan hama tanaman jenis wereng misalnya. Maka tahun berikutnya belum tentu racun tersebut efektif untuk mengendalikan serangan hama sejenis. Maka yang terjadi adalah perusahaan tersebut akan memproduksi pengendali hama tanaman dengan dosis racun lebih kuat dengan harga yang semakin mahal.




Maka tidak heran!, apabila kebanyakan petani indonesia semakin merugi dari tahun ke tahun jika masih menggunakan pestisida, isektisida kimia. Ini karena Cost atau biaya dalam berbudidaya bahan pangan semakin membengkak, namun tidak diimbangi dengan harga jual produk pertanian yang memadai.

Ayo Beralih Ke Pestisida Organik

Solusi terbaik agar petani tidak terus merugi, para petani juga menghasilkan produk pangan yang lebih sehat, maka memilih pestisida organik adalah solusi tepat!. Keuntungan lain dari penggunaan pestisida organik adalah kita lebih ramah terhadap alam, keseimbangan ekosistem tetap terjaga. Jadi mulai dari sekarang ayo kita beralih ke pestisida organik untuk masa depan nusantara dan anak cucu kita.

Apa Itu Pestisida Organik

Pestisida Organik adalah ramuan bahan-bahan alami yang memiliki fungsi mengendalikan berbagai hama serta penyakit tanaman pertanian. Dengan memanfaatkan sumberdaya alam di nusantara, banyak bahan-bahan yang dapat diolah menjadi pestisida organik untuk menopang pertanian kita. Karena dapat diproses sendiri dan hanya menggunakan berbagi macam tumbuhan, hewan serta mikro organisme yang disediakan alam – tentu pestisida organik adalah solusi murah dan terbaik.





Manfaat Pestisida Organik

Manfaat yang diperoleh dari pestisida buatan sendiri sudah pasti murah, dapat dibuat kapan saja, Karena diproses dari bahan-bahan yang tersedia disekitar kita, pestisida jenis ini jauh lebih bersahabat dengan alam serta mampu menciptakan bahan pangan berkualitas bagi kesehatan manusia. Ini adalah win-win solution untuk pertanian di Indonesia yang sedang mengalami berbagai macam serangan hama tanaman semakin sulit (bahkan tidak bisa) dikendalikan dengan bahan kimia.

Keunggulan Pestisida Organik

Karena bahan-bahan yang di gunakan untuk membuat pestisida organik mudah didapat serta dikembangbiakkan sendiri, Maka nilai plus 1000 untuk pestisida organik. Jika dibandingkan dengan pestisida berbahan kimia, pestisida hayati memiliki beberapa keunggulan.

1 – Lebih murah dan dapat dibuat sendiri
2 – Sangat ramah bagi lingkungan dan ekosistem.
3 – Bahan organik lebih mudah diuraikan alam.
4 – Bahan pangan bebas residu kimia beracun.

Tanaman Yang Dapat dijadikan Pestisida Organik

Negara kita memiliki sumber kekayaan hayati yang lengkap, maka tidak sulit mendapatkan tanaman-tanaman yang dapat diolah menjadi pestisida organik. Adapun beberapa tumbuhan indonesia yang bisa diproses sebagai pengendali hama tanaman adalah:

Serai, Dringo, Kecubung, Tembakau, Daun mimba, Pandan wangi, Brotowali, empon-empon(kunyit,lengkuas,temulawak dll), rempah-rempah (bawang,cabai,ketumbar,kulit kayu manis dll) , Ubi gadung, Maja pahit, Buah bintaro, bunga matahari, mindi dan masih banyak tanaman yang lainnya.

Nah demikian, urain singkat tentang Fungsi Pestisida Organik Untuk Pertanian. Semoga membawa manfaat untuk kita semua, jika ada yang kurang silakan berbagi ide anda melalui kolom komentar di bawah.  Salam pertanian organik Nusantara.





http://www.organikilo.co/2015/03/fungsi-pestisida-organik-untuk-pertanian.html





Sumber : https://organikilo.co/2015/03/fungsi-pestisida-organik-untuk-pertanian.html


Related Posts :

0 Response to "Fungsi Pestisida Organik Untuk Pertanian"

Post a Comment