Tips Perawatan Rambut Setelah Smoothing

Tips Perawatan Rambut Setelah Smoothing

Tips Perawatan Rambut Setelah Smoothing – Rambut lurus tergerai menjadi dambaan setiap wanita. Sekarang sedang tren pelurusan rambut dengan teknik rebonding dan smoothing. Rebonding adalah teknik pelurusan rambut dengan cara penarikan rambut dan pencatokan minimal 2x, sedangkan smoothing adalah pelurusan rambut dengan menjepit menggunakan jari.

Kenapa sih rambut harus kita smoothing?

Nah untuk beberapa orang mungkin hanya melakukan perawatan standar pada rambut mereka yakni dengan keramasa secara rutin dan teratur, baik cewek atau cowok pasti melakukan hal tersebut. Namun hal ini tidak berlaku bagi wanita modern yang gaul nan kekinian :D, mereka sangat care dengan apa yang namanya rambut. Pasalnya rambut juga merupakan mahkota untuk para ladies, selain menjadi salah satu aset perempuan, rambut juga akan mendongkrak kepercayaan diri anda. Yah, rambut merupakan magnet utama bagi lawan jenis mereka jadi sangat wajar jika kebanyakan perempuan sangat memimpikan rambut sehat setelah smoothing. smoothing

Banyak wanita yang rela mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk mendapatkan rambut lurus halus dan bercahaya. Berikut ini adalah Tips Perawatan Rambut Setelah smoothing :

Tips Perawatan Rambut Setelah Smoothing

Jangan Keramas Minimal 3 Hari

Penting ! Jangan melakukan pengeramasan ataupun terkena air dalam kurun waktu 3-4 hari setelah proses smoothing karena akan menyebabkan rambut menjadi mengembang. Nah ini yang susah, gak keramas 3 hari berturut-turut apa gak gatal tuh rambutnya?Well, mau gak mau kita harus bisa menahan gatal di rambut untuk sementara waktu.

Gunakan Masker Rambut

Setelah 3 hari dari smoothing tadi sangat di anjurkan melakukan proses pengeramasan rambut. Gunakan shampoo khusus untuk rambut yang dismoothing, atau gunakan shampoo untuk rambut lurus. Setelah rambut setengah kering, oleskan masker rambut selapis demi selapis. Biarkan selama 5 menit. Kemudian bilas hingga bersih.

Gunakan sisir bergigi jarang

Yup, sisir juga sangat berpengaruh mengubah pola rambut kita. Sebaiknya gunakan sisir bergigi jarang agar rambut tidak mudah rontok. Sisir terbaik adalah dari bahan kayu untuk mengurangi efek listrik statis.

Gunakan sarung bantal berbahan satin

Gunakan sarung bantal berbahan satin untuk mengurangi kekusutan rambut setelah smoothing. Sehingga di pagi hari rambut anda akan tetap lurus dan tidak terlalu berantakan. Hal ini juga untuk mempertahankan efek dari obat smoothing.

Jangan terlalu sering keramas

Keramas yang benar adalah seminggu 3x. terlalu sering keramas dapat membuat rambut kering dan kehilangan kelembapan. Setelah keramas gunakan kondisioner basah, kemudian bilas. Jangan gunakan kondisioner kering. Hal ini akan membuat rambut menjadi lepek.

Hindari penggunaan hairdryer dan pencatokan

Keringkan rambut anda secara alami. Penggunaan alat-alat ini dapat menyebabkan rambut kering dan kasar.

Lakukan trim

Potong ujung rambut anda sepanjang 1-2cm untuk menghilangkan rambut bercabang.

Lakukan perawatan setelah smoothing dengan benar dan sabar. Dengan begitu rambut anda akan sehat dan indah.

Baca Juga : Wajib !! Cara Merawat Rambut

Demikian tulisan kami tentang Tips Perawatan Rambut Setelah Smoothing yang kami himpun dari beberapa sumber. tiada yang lain bertujuan agar bisa menambah wawasan kita. Untuk terus mendapatkan update tentang tips kecantikan bisa bookmark halaman ini (tekan ctrl+D) atau gabung ke Facebok, terimakasih.

Sumber : http://www.sheentin.com/kecantikan/tips-perawatan-rambut-setelah-smoothing.html


Related Posts :

0 Response to "Tips Perawatan Rambut Setelah Smoothing"

Post a Comment